Gunung Selamet Keluarkan Letusan Asap 17 Kali

Dalam kurun enam jam, Gunung Slamet mengeluarkan 17 kali letusan asap kecoklatan setinggi 100 hingga 500 meter pada Rabu (20/08) pukul 06.00 hingga 12.00 WIB. Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) juga mencatat 16 kali gempa letusan dan 215 kali gempa hembusan.

Peningkatan Status Siaga Letusan Gunung Selamet

Terjadi peningkatan gempa, suhu air panas dan secara visual teramati letusan dan lava pijar hingga 1,5 km ke arah barat daya dan disertai dentuman dari Gunung Selamet. Oleh karena itu, sejak selasa 12 agustus 2014 pukul 10.00 WIB status Gunung Selamet dinaikkan menjadi siaga (level III) dari sebelumnya waspada (level II). Baca selengkapanya di Lomboknews.

Pos Evakuasi Gunung Kelud Disiapkan

Satuan Koordinasi Pelaksana Penanggulangan Bencana dan Pengungsi di Kediri, Jawa Timur, telah menyiapkan pos evakuasi menyusul meningkatnya aktivitas Gunung Kelud. “Kami sudah membangun 78 pos pengungsian di empat wilayah, khususnya Wates, Puncu, Kepung, dan Plosoklaten. Ada sekitar 59.000 warga yang tinggal di sekitar gunung tersebut,” kata Kepala PBP Letkol Heriyadi kepada The Jakarta Post, Rabu (12/2).