Jelang Kemarau, Kalteng Antisipasi Kebakaran Hutan

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandara Tjilik Riwut prediksi Kalimantan Tengah (Kalteng) akan alami musim kemarau pada akhir Mei hingga awal Juli 2014. Gubernur Kalteng Agustin Teras Narang mengingatkan, para pengusaha yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit dan hutan tanaman industri, agar bersiap mencegah kebakaran di wilayahnya. Hampir semua kabupaten rawan terjadi kebakaran. […]

1,1 Juta Hektare Hutan di Maluku Utara Bakal Punah

Menteri Kehutanan, Zulkifli Hasan, mengatakan hingga 2014 setidaknya 1,1 juta hektare kawasan hutan di Maluku Utara terancam hilang akibat banyaknya izin usaha pertambangan (IUP) yang dikeluarkan kepala daerah setiap tahun. Baca selengkapnya di Tempo.

187 Bencana Ekologis Terjadi di Jawa Timur

Dalam peringatan Hari Lingkungan Hidup pada 5 Juni lalu, Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Jawa Timur merilis data terjadinya kerusakan lingkungan yang masif di Provinsi Jawa Timur. “Sekurangnya terjadi 187 bencana ekologis di 804 desa seluruh Jawa Timur selma periode 2013 hingga pertengahan 2014,” ujar Kepala Divisi Advokasi Walhi Jatim, Muhammad Rosul (5/6). Baca selengkapnya […]

Penanaman 1000 Mangrove di Pesisir Aceh

Penanaman seribu pohon mangrove dilakukan di Desa Alue Deah Teungoh, Kecamatan Meuraxa, Aceh, dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia kemarin (5/6). Kegiatan diinisiasi oleh lembaga masyarakat Wahana Lingkungan Hidup Indonesia-WALHI dengan melibatkan partisipasi masyarakat, siswa, mahasiswa dan komunitas lingkungan di Banda Aceh. Kegiatan ini dilakukan mengingat tingginya tingkat kerusakan ekosistem mangrove di pesisir Aceh. […]

KLH Siapkan Sertifikasi Karbon untuk Mangrove

Meski banyak penelitian telah menunjukkan bahwa mangrove memberi sumbangan potensial terhadap pengurangan emisi karbon, Indonesia belum sepenuhnya siap melakukan sertifikasi karbon. Masalahnya, program mangrove yang ada saat ini belum memiliki kesatuan penghitungan. Asisten Deputi Pengendalian Kerusakan Lingkungan Pesisir dan Laut Kementrian Lingkungan Hidup Nursiwan Taqim menyebutkan, tiga tahun terakhir program sertifikasi mangrove yang dikenal dengan […]

Penguatan Masyarakat Pesisir Lemito untuk Konservasi Laut

Dulu, kerusakan lingkungan pesisir laut di Desa Lemito, Kecamatan Lemito, Kabupaten Pohuwato, Gorontalo memprihatinkan. Disana marak juga kegiatan penangkapan ikan yang merusak lingkungan. Kini, akan dikembangkan program Indonesia Coral Reef Action Network disana yang memiliki komponen penguatan kelompok sumber daya masyarakat pelestari pesisir dan peningkatan ekonomi produktif melalui budidaya rumput laut. [Baca selengkapnya di Degorontalo]

Malang Kehilangan 75% Terumbu Karang

Sekira 75% terumbu karang di Malang, Jawa Timur mengalami eksploitasi berlebihan dan pemboman oleh nelayan setempat. Terumbu karang yang berhasil disita aparat rencananya akan dijual kepada pedagang grosir di Bali. “Kami telah menangkap para pencuri karang, dan diajukan ke meja pengadilan,” kata Agung Revolusi Cahyanto, Kepala Divisi Sumber Daya Kelautan dan Pesisir Malang pada Minggu […]

Gunung Sangiang Api Status Siaga

Kawasan Rawan Bencana (KRB) III Gunung Sangiang ditetapkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana pada radius 1 km dan KRB II radius 5 km dari pusat kawah. Tremor terus belangsung, namun intensitas menurun. Status Siaga (level III). Wilayah yang terdampak radius 8 km di Kecamatan Wera terdiri dari tujuh desa. [Baca selengkapnya di Lombok News]