Kapal Caraka Jaya Niaga III mengalami kebocoran dan mengalirkan bahan kimia di Pelabuhan Sambas, Sibolga, Sumatera Utara. Kapal milik Meratus Lines tersebut mengangkut bahan kimia milik PT Agincourt Resources, yang bergerak di bidang pertambangan emas di Tapanuli Selatan.
Category: Maluku
Balai Konservasi Pantau Macan Tutul di Banyumas
Warga Desa Dawuhan Kulon, Kecamatan Kedungbanteng, Banyumas, Jawa Tengah, sempat dibuat resah dengan kemunculan sosok binatang yang diduga macan tutul (Panthera pardus melas). Untuk meredakan keresahan warga, Balai Konservasi Sumber Daya Alam Jawa Tengah melakukan pemantauan agar tak terjadi konflik antara harimau dan masyarakat. “Kami sudah berkeliling desa pada kamis malam untuk memastikan kebenaran cerita warga,” […]
Abu Sinabung Hancurkan Rumah Warga
Abu Sinabung merusak rumah-rumah di perkampungan serta mengakibatkan Kota Medan dan sekitarnya diselimuti abu. “Beberapa rumah hancur akibat dihujani abu vulkanik, Jumat lalu,” ujar Kepala Bidang Humas Pemda Tanah Karo, Johnson Tarigan. Ia mengatakan, sebagian besar rumah warga sudah tua dan terbuat dari kayu. “Sehingga mudah sekali hancur saat tertimpa abu tebal.”
Mount Sinabung eruption displaced 20,000 in Indonesia
Indonesia’s Mount Sinabung, located in North Sumatra, has erupted more than 200 times since last year and has already displaced more than 20,000 villagers. The volcano has been dormant since the 1600s.
Abu Vulkanik Sinabung Menyebar ke Langkat
Abu vulkanik dari letusan Gunung Sinabung di Kabupaten Tanah Karo, Sumatra Utara, mulai menyebar ke sejumlah daerah di Kabupaten Langkat. Hal ini menimbulkan gangguan jarak pandang di Kecamatan Sei Bingei. “Sejak meletus pada 31 Desember, awan abu vulkanik terus menyebar,” kata Kepala Desa Telagah, Kecamatan Sei Bingei, Suranta Sitepu.
Waspada Hujan Lebat 12-13 Januari
Kepala Bidang Meteorologi Publik BMKG Mulyono Prabowo mengatakan ada potensi tumbuhnya siklon tropis yang terjadi di daerah Nusa Tenggara sekitar dua hari mendatang. “Kalau siklon tropis ini muncul, akan berefek pada timbulnya angin kencang dan hujan lebat,” kata Mulyono dalam temu pers, Jumat, 10 Januari 2014, di kantor BMKG, Jakarta.
Kera Menyerbu Lahan Pertanian
Musim hujan yang datang terlambat diduga menjadi penyebab utama terjadinya sejumlah serangan kera ekor panjang beberapa pekan terakhir di beberapa lahan pertanian di Kecamatan Ponjong, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. “Kera-kera ini menyerang lahan pertanian warga karena sumber makanan di atas perbukitan sudah habis, banyak tanaman mengering karena tak ada hujan,” kata Camat Ponjong Haryo Ambar […]
Erupsi Sinabung Berlanjut, Hotel Tawarkan Diskon
Sejumlah hotel di Kabupaten Karo, Sumatra Utara, tawarkan harga spesial kepada wisatawan luar negeri dan domestik selama erupsi Gunung Sinabung berlangsung. Diskon menginap mulai dari 30 sampai 65 persen dari tarif normal.
Di Dalam Hutan Konservasi, Gajah Tetap Terancam
Wilayah konservasi di Riau disebutkan tidak menjamin keberlangsungan hidup gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus). Satwa bongsor ini masih saja terancam meski hidup di dalam kawasan yang dilindungi. “Meski di dalam hutan konservasi, tetap saja habitat dan populasi gajah terancam,” kata juru bicara World Wildlife Fund (WWF) Program Riau, Syamsidar, kepada Tempo, Jumat, 10 Januari 2013.
Risma: Saya Sepakat Kematian Michael Tidak Wajar
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yakin kematian singa Afrika di Kebun Binatang Surabaya (KBS), Selasa, 7 Januari 2014, bukan akibat kecelakaan. Ada campur tangan manusia dalam kejadian itu. “Saya sepakat kematiannya tidak wajar,” kata Risma kepada wartawan di rumah dinasnya, Jumat, 10 Januari 2014. Risma menduga kejadian itu merupakan ulah oknum yang tidak dapat menerima kebijakannya.